Janti, Caturtunggal, Depok, Sleman, DIY – Dalam rangka mengembangkan pemahaman finansial masyarakat serta memperkuat kapasitas warga secara menyeluruh, mahasiswa Universitas Gadjah Mada (UGM) melalui program KKN-PPM di Padukuhan Janti mengusung berbagai kegiatan strategis. Fokus utama meliputi pengelolaan persampahan dan peningkatan kapasitas KPSM, pelatihan pembuatan dan pemasaran pakan lokal untuk ternak dan ikan, penguatan sentra industri melalui pelatihan serta pengembangan merek produk UMKM, penanggulangan stunting, pendampingan PHBS dan Germas, serta pengelolaan Badan Usaha Milik Kalurahan (BUMKal) guna mendorong kemandirian ekonomi desa secara berkelanjutan.
SDG 4 Pendidikan Berkualitas
Batam – Mario Sota Wijaya Purwanto Putra, mahasiswa Program Studi Akuntansi Sektor Publik Universitas Gadjah Mada (UGM), melaksanakan Kuliah Kerja Nyata Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat (KKN-PPM) Periode 2 Tahun 2025 di Kelurahan Sekanak Raya, Kecamatan Belakang Padang, Pulau Belakang Padang, Kota Batam, Kepulauan Riau. Dalam KKN ini, Sota mengusung program Accounting Fun Games untuk meningkatkan literasi keuangan bagi siswa sekolah dasar.
Batam – Efina Anastasya Septiana, mahasiswa dari Program Studi Ilmu Terapan (ASP) Universitas Gadjah Mada (UGM), melaksanakan Kuliah Kerja Nyata Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat (KKN-PPM) Periode 2 Tahun 2025 di Kelurahan Sekanak Raya, Kecamatan Belakang Padang, Kota Batam. Dalam pelaksanaannya, Efina memberikan pemaparan mengenai literasi keuangan rumah tangga kepada ibu-ibu dari Gerakan Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) di Sekanak Raya. Kegiatan yang berlangsung di Kantor Kelurahan Sekanak Raya ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya menabung, berinvestasi, dan mengalokasikan dana darurat.
Yogyakarta – Tim Stock Wise yang beranggotakan Deni Kurniawan Saputra, Gunda Wibowo, dan Jonathan Filestra berhasil meraih Juara 1 dalam Duta Wacana Financial Insight Competition (DWFIC) 2025. Kompetisi yang digelar KSKPM Universitas Kristen Duta Wacana (UKDW) tersebut berlangsung pada 23 Juli–20 September 2025 dan diikuti lebih dari 12 tim dari berbagai perguruan tinggi terkemuka di Indonesia.
[Yogyakarta – 13 Juni 2025] – Tim The Fed Indonesia yang beranggotakan Jonathan Filestra, Gunda Wibowo, dan Aufa Damar Ash Shiddiq berhasil menorehkan prestasi membanggakan dengan meraih Juara 2 dalam Lomba Karya Tulis Ilmiah BPR/S. (4 Juni 2025)
Mimika – Salsabila Sarah Berlianti, mahasiswa Program Studi D4 Pembangunan Ekonomi Kewilayahan, Sekolah Vokasi Universitas Gadjah Mada (UGM), melaksanakan Kuliah Kerja Nyata Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat (KKN-PPM) Periode 2 Tahun 2025 di Kampung Atuka, Distrik Mimika Tengah, Kabupaten Mimika, Provinsi Papua Tengah. Dengan mengusung tema peningkatan kualitas dan produktivitas sumber daya manusia berbasis asset based community development melalui pemberdayaan masyarakat dan peningkatan akses layanan dasar demi tercapainya kualitas hidup yang optimal dan unggul. Program ini diharapkan mampu memperkuat kemandirian masyarakat dan mendorong pembangunan yang berkelanjutan di Kampung Atuka.
Tim Lunarian yang terdiri dari Deni Kurniawan Saputra, Muhammad Hamdi Walfy, dan Azzahra Nazira Yustanto berhasil meraih Juara 2 dalam Lomba Jogjakarta Finance Case Competition 2025. Kompetisi yang diselenggarakan oleh Gadjah Mada Accounting Days 2025 ini berlangsung pada 18 Mei – 13 September 2025, diikuti oleh lebih dari 25 tim dari berbagai universitas terkemuka di Indonesia. Dalam perjalanan kompetisi yang panjang Tim Lunarian berhasil mengatasi berbagai tantangan yang menunjukkan kualitas mereka di bidang Investment Banking.
Yogyakarta, 17 September 2025 – Kabar membanggakan datang dari Nur Anah, mahasiswa Program Studi Pembangunan Ekonomi Kewilayahan (PEK), Departemen Ekonomika dan Bisnis (DEB), Sekolah Vokasi (SV) UGM. Nur Anah berhasil meraih Juara 2 Bizclash 2.0 Business Plan Tingkat Nasional 2025. Kompetisi bergengsi ini diselenggarakan oleh PT Kasir Pintar, sebuah Perusahaan Startup yang berfokus pada pemberdayaan Usaha Kecil Menengah (UKM) dengan menyediakan Point of Sales berbasis mobile yang dirancang untuk menggantikan sistem kasir. Perusahaan ingin untuk mencari para mahasiswa yang memiliki ide bisnis maupun bisnis berjalan dengan keinginan kuat untuk menjadi wirausahawan. Kompetisi ini diikuti lebih dari 400 mahasiswa yang berasal dari 40 universitas berbeda.
Yogyakarta, 26 Agustus 2025 – Tiga mahasiswa Sekolah Vokasi Universitas Gadjah Mada berhasil meraih Juara 2 dalam Business Plan Competition of Business and Management (COBISMA) 2025 yang diselenggarakan oleh Universitas Terbuka dengan tema “Fostering Visionary Leadership: Innovating for a Sustainable Future in Business and Management”. Dalam kompetisi tersebut, tim dari SV UGM mengambil subtema Sustainable Consumer Goods and Services.
Mahasiswa Prodi MPP UGM Kenalkan Manajemen Aset Desa dan Edukasi Anak Melalui Permainan di Sorogenen
Magelang — Aqila Shafa Hamida, mahasiswa Program Studi D4 Manajemen dan Penilaian Properti, Sekolah Vokasi Universitas Gadjah Mada (UGM), melaksanakan Kuliah Kerja Nyata Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat (KKN-PPM) Periode 2 Tahun 2025 di Dusun Sorogenen, Desa Menayu, Muntilan, Kabupaten Magelang. Dengan mengusung tema Ketahanan Pangan dan Pemberdayaan Masyarakat, Aqila menerapkan ilmu yang dipelajarinya di bangku kuliah untuk mendukung pembangunan desa secara berkelanjutan.
