Yogyakarta, 17 April 2025 – Sebagai bentuk pengakuan kompetensi di bidang perencanaan pembangunan, sebanyak 13 dosen Fakultas Geografi mengikuti kegiatan Sertifikasi Perencanaan Pembangunan BNSP yang diselenggarakan oleh Departemen Ekonomika dan Bisnis, Sekolah Vokasi, Universitas Gadjah Mada. Kegiatan ini berlangsung selama dua hari, mulai Selasa, 15 April hingga Rabu, 16 April 2025, bertempat di Ruang Sidang 104 dan Ruang GRC, Gedung Suhardi Sigit. Proses sertifikasi berjalan lancar dengan dukungan dari para asesor profesional dari Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) yang berperan sebagai penguji.
Sertifikasi ini bertujuan untuk memastikan bahwa peserta memiliki kompetensi yang sesuai dengan Standar Kompetensi Kerja Nasional Indonesia (SKKNI) di bidang perencanaan pembangunan. Melalui rangkaian uji kompetensi yang mencakup asesmen portofolio, wawancara, serta simulasi studi kasus, peserta diharapkan dapat menunjukkan penguasaan teori dan praktik dalam menyusun, merumuskan, dan mengevaluasi dokumen perencanaan pembangunan. Sertifikat yang diterbitkan oleh Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP) ini memiliki pengakuan nasional dan menjadi bukti resmi atas keahlian profesional di bidang tersebut.
Kegiatan diawali dengan proses registrasi oleh para peserta, kemudian dilanjutkan dengan pembukaan acara serta sambutan dari perwakilan Departemen Ekonomika dan Bisnis serta pihak LSP. Proses sertifikasi dilakukan secara intensif selama dua hari penuh, dengan suasana yang kondusif dan kolaboratif antara peserta dan asesor.
Melalui kegiatan ini, diharapkan para dosen yang telah tersertifikasi dapat semakin berperan aktif dalam perencanaan pembangunan, baik di lingkup akademik maupun pada level praktis, termasuk kerja sama dengan pemerintah daerah, lembaga riset, maupun sektor swasta. Sertifikasi ini sekaligus menjadi langkah konkret dalam mendukung peningkatan kualitas SDM perencana pembangunan di Indonesia, yang adaptif terhadap tantangan dan kebutuhan pembangunan berkelanjutan di masa depan